Jika Anda menemukan koleksi DVD atau puluhan giga hardisk yang berisi video porno milik pasangan, jangan menuduhnya sebagai maniak seks dulu. Sebagian besar pria menyukai film porno, tidak seperti wanita yang biasanya justru jijik melihat adegan orang lain berhubungan seks.
Namun ketika pasangan Anda mulai mengajak bercinta dengan mengajak wanita lain (threesome) atau dengan pasangan lain (foursome), mungkin benar adanya bahwa pasangan Anda seorang maniak seks.
Jika ia membuat Anda kewalahan dengan permintaan bercinta yang datang tiap hari dan ketika Anda tolak ajakannya maka ia akan melakukan masturbasi, ini menjadi satu tanda lainnya. Dari situ bisa terlihat bahwa pasangan Anda sudah tidak bisa mengendalikan gairah seksnya.
Tanda lain yang mengindikasikan pasangan Anda seorang maniak seks adalah berselingkuh. Jika Anda mendapati ia berkali-kali berselingkuh, bisa jadi ia seorang maniak seks. Hal ini akan semakin jelas jika ditambah faktor pertama, yakni tidak bisa mengontrol gairah seksnya.
0 Komentar
Penulisan markup di komentar